Sebagai komunitas lokal Cirebon yang berafiliasi dengan Indonesian Babywearers (IBW), komunitas Ibu-ibu Menggendong (Cirebon Babywearers) terlahir sebagai wadah bagi para ibu atau masyarakat luas untuk belajar tentang ilmu menggendong yang aman, nyaman, dan optimal.
Pada tahun 2017 lalu, tepatnya pada tanggal 9 September, Komunitas yang biasa disebut CBW ini terbentuk. Tahun demi tahun berlalu, kebutuhan, dan semangat belajar bagi para member sangatlah kuat. Hingga menjadikan komunitas ini semakin berwarna.
Pada hari Minggu tanggal 11 September 2022, CBW menggelar rangkaian puncak anniversary yang ke-5 Di Living Plaza Cirebon, dengan tema "Menjadi Ibu Bahagia, Berkualitas, dan Berkarakter."
Ulang Tahun Cirebon Babywearers (CBW) - Strawberry Delight
Sep 13, 2022
Sep 13, 2022